30 Juli 2012

Bunkface-Dunia

Lagu Dunia dari Bunkface adalah lagu yang paling aku sukai dari lagu bunkface lainya. Meskipun aku baru mengenal Bunkface berapa bulan yang lalu, namun aku sudah sangat menyukai lagu-lagu mereka. Dalam membuat lagu, Bunkface selalu membuat lirik yang memberikan inspirasi. Aku memiliki alasan sendiri kenapa menyukai Bunkface. dalam liriknya Bunkface selalu menggunakan kalimat yang memberikan semangat kepada para pemuda agar dapat menjadi lebih baik,. Mengalahkan deskriminasi, manipulasi dan selalu berjuang menuju kebebasan remaja untuk berbicara, berkreasi, dan melepaskan diri dari pengekangan orang-orang besar. Ini adalah lirik lagu dari Bunkface-Dunia:

27 Juli 2012

Puasa


Puasa adalah sebuah ibadah yang menuntut kita untuk menahan hawa nafsu dari terbit fajar sampai terbenam matahari. Puasa adalah salah satu dari rukun islam. Dimana apabila salah satunya tidak dikerjakan berarti dia bukan seorang muslim.
Namun saat ini yang kita lihat bukanlah puasa sebagai ibadah. Tapi puasa sebagai tradisi. Dapat dilihat dari kebiasaan orang  yang hanya menahan lapar dan haus namun masih tidak dapat menahan hawa nafsu. Masih belum menjaga ucapanya dan perbuatannya. Pada malam ramadhan tradisi itu kembali terlihat dengan banyak terdengar petasan saat malam bulan Ramadhan. Entah bagaimana petasan dapat menjadi musim saat umat muslim menjalankan ibadahnya.
Seorang guru pernah mengatakan bahwa puasa yang sebenarnya dapat memperbaiki hati seseorang . Puasa juga mempermudah seseorang menuju kedewasaan serta puasa. Jadi kenapa puasa yang tadi ibadah hanya menjadi tradisi. Dimana orang-orang yakin hikmah puasa hanya terdapat  saat yang tepat untuk menikmati sajian yang berlebihan. Serta yang sebenarnya ditunggu hanya saat hari raya.